JAKARTA - Imran (25), warga Pulo Kecil, RT 9 RW 9, Sunter Jaya, tenggelam di Danau Sunter Selatan, Jakarta Utara. Pria asal Subang ini hingga berita ini diturunkan masih belum dievakuasi.
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok Iptu Mulyana mengatakan, dari laporan yang diterima, pria tersebut tenggelam. "Kami terima laporan sekitar pukul 14.00 WIB," ungkapnya, Kamis (5/11/2009).
Proses evakuasi masih menunggu Tim SAR. Menurut tetangga dekat korban, Haji Butar (52), pria malang ini bulan depan rencananya akan menikah. "Sejak 2002 tinggal di Jakarta dan bekerja sebagai tukang sampah," ungkapnya.
Dari informasi yang dihimpun korban terakhir kali terlihat sedang nongkrong dan memancing. "Saat dia berenang ternyata tidak kunjung tiba," kata dia. Pria tersebut diketahui memang sering mandi sore di lokasi tersebut.
Jumat, 06 November 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar