BANDUNG - Sebuah mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank BCA di pasar swalayan Borma, Jalan Cijerah, Bandung Kulon, Kota Bandung, pagi tadi sekira pukul 03.00 WIB dibobol komplotan perampok.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Senin (24/11/2008), ATM pecahan Rp50 ribu ini dibobol dengan cara paksa. Pasalnya, lantai beton ATM tersebut dirusak dan mesinnya berhasil dibawa kabur.'

"Dalam ruangan ATM terdapat dua ATM BCA, satu yang pecahannya Rp50 ribu dan satu lagi pecahan Rp100 ribu. Namun, hanya mesin pecahan Rp50 ribu yang digondol," ujar Kasat Reskrim Polresta Bandung Barat AKP Reynold Hutagalung kepada wartawan di lokasi kejadian.

Pihaknya menduga, pelaku pembobolan sebanyak sepuluh orang dan menggunakan mobil mini bus saat menjalankan aksinya. Akibat kejadian ini, kerugian ditaksir mencapai Rp150 juta rupiah.

"Kami masih menyelidiki lebih jauh kasus ini. Kami sedang memeriksa petugas keamanan supermarket dan petugas keamanan warga," tegasnya.

Hingga berita ini diturunkan, masyarakat masih berkumpul di lokasi kejadian. Petugas olah TKP nampak mengidentifikasi lokasi kejadian dengan penjagaan ketat dan garis polisi. Pemandangan ini membuat lalu-lintas setempat menjadi sedikit tersendat.

0 komentar:

Caution : Wajib diklik

Followers

Caution : Wajib diklik